28 October 2022

Nighttime Photography

Ini adalah SMA Negeri saat malam hari. Foto ini kuambil saat perjusa 28 Oktober 2022. Orang-orang yang di bagian kanan bawah itu sedang buat api unggun.

25 October 2022

Post #3 - Tidak mbantu ngerjain tugas P5 malah ngeblog -

    Post kali ini akan terasa seperti diary pribadi.

Cuma foto.

    Ini sekarang aku lagi duduk di bangku saya, sementara tiga anak disamping bangkuku main sama kucing, dan dua anak mengerjakan tugas yang seharusnya aku ikut bantu ngerjakan. Tapi tidak, aku malah ngeblog. 

    Ada beberapa tugas yang harus aku selesaikan, seperti belajar untuk lomba MLC dan menyiapkan materi untuk lomba essai lain. Aku juga bisa mengerjakan tugas sosiologi atau ekonomi. Tapi tidak, aku malah ngeblog.

    Ada banyak hal yang bisa aku lanjut pelajari, seperti musik teori atau kalkulus. Aku bisa menjalin hubungan sosial atau berjalan-jalan menikmati lingkungan sekolah. Aku bisa mendengarkan simfoni kesembilan Beethoven atau menonton The Beatles: Get Back. Tapi tidak, aku malah ngeblog.

    Tadi pagi sebelum berangkat ke sekolah, aku membaca suatu puisi menarik. Namanya "Ozymandias" oleh Percy Shelley. Aku ingat merasa tersentuh oleh satu baris di puisi itu. Aku tidak ingat barisnya, seharusnya aku baca lagi. Tapi tidak, aku malah ngeblog.

    Sekarang sudah jam 11. Aku belum mencapai tujuanku yang telah aku buat. Yaitu 2 hal diskusikan tentang projek essai dan belajar untuk MLC. Ini sudah disebutkan di paragraf pertama. Aku tidak bisa memikirkan hal baru untuk ditambah di blog ini. Aku kurang kreatif. Aku seharusnya berusaha sedikit dalam membuat blog yang lebih menarik. Blog yang mengandung topik seperti luar angkasa atau cinta. Tapi aku malah milih diri sendiri sebagai topik. Orang yang membosankan membuat topik yang membosankan yang membuat blog membosankan. Di setiap paragraf di blog ini aku menggunakan kalimat yang sama untuk menutupnya. Paragraf ini sudah terlalu panjang jadi akan aku akhiri pakai kalimat yang sama. Tapi tidak, aku malah ngeblog.

    Sebentar lagi waktunya jum'atan. Cuacanya ini juga mendung. Aku barusan membaca kalau lomba essai ada buku panduannya. Aku seharusnya baca. Tapi tidak, aku malah ngeblog.

    Sekarang 11.15 dan sudah mulai hujan. Dulu, aku beneran benci hujan. Hujan hanya membawa penyakit dan buku basah dan rencana yang batal dan langit yang sangat mendepresikan. Tapi, aku tidak tau kenapa, aku lebih suka hujan. Walaupun membawa sengsara, hujan membuatku bahagia sekarang. Dan jamnya 11.20 aku seharusnya ke masjid sekarang.  Tapi tidak, aku malah ngeblog.

    Draftnya sekarang terdiri dari 384 kata. Rencananya untuk publikasi aku ingin sepanjang novel. Jadi 30.000 kata. Jadi ini aku panjangin 78 kali. Dan iya aku harus pakai kalkulator untuk menghitung itu. Aku barusan diberitauhi kalau lomba essai dikumpulkan pada tanggal 31. Dan aku barusan google kalau nulis yang benar itu esai. Aku telah menulis draft ini sekarang selama 1 jam. Aku telah membuang 1 jam untuk membuat ini. Kalau aku ingin draft ini untuk sepanjang novel aku akan harus membuang 78 jam untuk membuatnya. Dan ini harus selesai pada hari Rabu minggu depan. Kalau aku menulis selama 3 jam hari ini dan hari saptu, minggu, draft ini akan sepanjang 3.456 kata. Kalau aku membuat ini seperti series per bulan, tujuanku akan tercapai 9 bulan dari sekarang. Heh. Kayak hamil aja. Ummm. Aku seharusnya dengerin khutbah. Tapi tidak, aku malah ngeblog.

    Ini sekarang Selasa, 25 Oktober 2022. Aku tidak menulis sama sekali pada hari Sabtu sampai Senin. Ini sekarang harus diselesaikan, batasnya besok. Kesimpulan: aku seharusnya nyelesain ini, jadi aku ngeblog.

    Oke, dah.

20 October 2022

Post #2 - Tentang Post #1, dll -

    Jadi, ini lanjutan dari post #1.

  Topik Keempat - Sedikit Kritikan -

   Oke, jadi hasil post pertama lumayan bagus, tapi aku yakin bisa jadi lebih bagus. Ini beberapa kritikan yang aku punya tentang post pertama:

    Kurang kohesif. 

Post #1

    Kalau kamu baca topik pembicaraannya sangat kemana-mana. Seharusnya hanya punya 1 topik per post (-‸ლ)

    Kritikanku cuma itu.

    Topik Kelima - Catatan Ino -

    Saya akan mereview blog teman saya Hawa 'Catatan Nasywa'.

Blog Hawa

    Jadi, post pertama yang pada saat menulis tidak mempunyai judul ini sangat bagus! Penulisannya menarik, lucu, menghibur, dan luar biasa. Postnya menceritakan tentang pengalamannya dan kalau dia dulu ingin masuk SMAN 9. Terus dia melanjutkan tentang pendapatnya dia tentang sekolah. Postingannya sagat mendalam dan tmerenyuh. Aku ingin berbagi bagian dari post Hawa, (-‸ლ) 10/10. Ini link untuk blog Hawa silahkan kunjungi. https://catatannasywaa.blogspot.com/

    Topik Keenam - Frustrasi atas Suatu Key - 

    Di keyboard yang ada di lab TIK ada tombol yang fn yang sangat membuat saya murka. Seharusnya tombol ctrl disitu. Kok malah fn. ヽ(ಠ_ಠ)ノ.

    Oke, dah.

Post #1 - Kurang Tujuan -

    Hi!!!

    Jadi, ini post pertama aing.

    Ini dipaksa buat tugas.

    Jadi, aku menulis tentang terserah.

  Topik Pertama - Topik Pertama-

    Aku gak punya ide sama sekali untuk topik pertamaku. 

   Kamu tahu ini seharusnya pelajaran P5, tapi karena gurunya itu guru informatika malah disuruh ke lab. Dipaksa buat blog :( 

Lab TIK

    Barusan aku ingin uplaoad foto. TAPI PORTAL SISWA LEMOOOT. ASTAGFIRULLAH.!!!! AKU BARUSAN BUANG LIMA MENIT MENCOBA UPOLOADA PAKE GOOGLE PHOTOS TAPI GAGAL!!! TERUS AKU GANTI KE WA DAN ITU JUGA GAGAL. 

    Aku punya ide untuk topik pertama. Portal Siswa.

    Portal Siswa adalah WiFi paling sampah yang aku pernah pakai. Aku pikir SMA 11 itu SMA favorit. WiFi bagus aja gak punya. Kamu tau, sekolahnya kakakku, SMA Labschool, punya yang buaaaaagus. Kakakku selalu cerita. Dia download game Genshin Impact di sekolah. Lah, kalau sekolah seperti Labschool bisa kenapa tidak 11.

    Topik Kedua - Kesusahan Berbicara - 

    Di sekolah, aku punya teman yang setiap kali mencoba ngomong sama aku gagal. Aku sangat suka orangnya, tapi, aku gak tahu kenapa, dia itu sangat susah untuk dibuat bicara. Sama orang lain, aku lihat dia tidak punya masalah. Jadi, paling salahnya di aku. Aku memang dari dulu bukan tipe yang suka berbicara, jadi aku punya sedikit masalah berbicara. Tapi, aku gak tahu kenapa, kalau ngomong sama dia rasanya jauh lebih susah. Sangat aneh.

    Topik Ketiga - Proses Menulis dan Formating Suatu Blog - 

    Saat aku sedang menulis draft postingan ini rasanya kayak hasil akhir akan jadi buruk, aku gak tahu kenapa. Paling karena marginnya di draft sangat kecil, jadi kelihatannya jelek banget.  ¯\_(ツ)_/¯

Tata letak draft blogger.

    Proses menulis teks ini itu sangat melelahkan. Kok, bisa ya orang buat kayak gibi terus-terusan?

    Oke, dah.

Post #6 - Magical Mystery Tour -

     Ini adalah suatu album guide dan review untuk 'Magical Mystery Tour' yang akan bersifat edukatif dan pribadi. Cover album AS &#...